Nama Latin: Vigna unguilata
Nama Inggris: Yard Long Beans
Famili : LEGUMINOCEAE
1. Cultivar
Super sainan, Sentosa, 777, Green arow, B&W seed
2. Pembenihan
Biji yang diperoleh dijemur sampai kering selama 3
hari dengan sinar matahari.
3. Pengolahan Tanah
Penggemburan
Tanah yang akan ditanami sebelumnya dibersihkan
dulu dari gulma. Penggemburan yanah dilakukan
dengan cara membalik dan menghancurkan
bongkahan tanah menjadi butir-butir yang lebih
kecil.
Tanah dicangkul dengan kedalaman 20-30 cm.
Tanah tersebut dibiarkan 3-4 hari.
Pembuatan bedengan
Tanah tersebut dibuat bedengan yang lebarnya 80-
100 cm. Diantara bedengan dibuat saluran
drainase dengan lebar 30 cm. panjang bedengan
disesuaikan dengan lahan.
Pengapuran
Pengapuran hanya dilakukan jika tanah bereaksi
terlalu masam. Derajat kemasaman yang sesuai
untuk kacang panjang sekitar 5.5 - 6.5. Cara
pengapuran yaitu dengan menaburkan kapur
secara merata ke seluruh lahan. Tanah dibiarkan
selama 2-3 minggu hingga siap ditanami.
4. Penanaman
Waktu tanam
Penanaman kacang panjang sebaiknya dilakukan
pada awal dan akhir musim hujan.
Cara penanaman
Benih kacang panjang dapat langsung ditanam di
bedengan tanpa disemaikan terlebih dulu.
Penanaman dilakukan dengan membuat lubang
tanam. Kedalaman lubang tanam sekitar 4-5 cm.
jarak antar lubang tanam sekitar 25-30 cm, dan
antar barisan 60-75 cm.
Pada tiap lubang tanam dimasukkan 2 butir benih,
lalu ditutup dengan tanah tipis-tipis.
5. Pemeliharaan
Penyulaman
Kegiatan penyulaman dilakukan seminggu setelah
penanaman.
Penyiraman
Penyiraman dilakukan pagi dan sore pada saat
musim kemarau.
Penyiangan
Penyiangan dilakukan 3 dan 6 MST. Bersamaan
dengan penyiangan ini dilakukan pendangiran,
dengan tujuan agar tanah menjadi gembur
kembali.
Pemupukan
Perkiraan dosis dan waktu aplikasi pemupukan
disajikan pada Tabel 10. Pupuk urea tidak diberikan
sekaligus, tetapi dilakukan 2 tahap. Setengan dosis
pada saat tanam dan sisanya diberikan pada saat
tanaman berumur 3 MST. Pupuk TSP dan KCl
diberikan seluruhnya pada saat penanaman.
Pemberian pupuk diberikan pada tanaman dengan
cara membuat lubang, kira-kira 5-7 cm di sisi barisan
benih.
Pemasangan turus
Untuk menghasilkan produksi yang tinggi perlu
diberikan turus untuk merambatkan tanaman.
Sebagai turus dapat digunakan batang kayu atau
belahan bambu yang panjangnya 150-200 cm dan
lebarnya 2-3 cm. pemasangan turus dilakukan
pada setiap tanaman setelah berumur 2 minggu
atau mencapai tinggi kira-kira 25 cm.
Pemangkasan
Pemangkasan pucuk cabanng dilakukan satu kali
sebelum tanaman berbunga, yakni pada umur
sekitar 3-4 MST. Caranya adalah dengan
memotong pucuk sekitar 2-3 ruas.
By: www.vitroculture.blogspot.com
Tuesday, May 25, 2010
Home »
Tanaman Sayur
»
BUDIDAYA KACANG PANJANG
BUDIDAYA KACANG PANJANG
Tuesday, May 25, 2010